5 Des 2010
MAKANAN YANG HARUS DI HINDARI SAAT KEHAMILAN
Makanan bergizi sudah pasti sangatlah penting untuk diperhatikan selama masa kehamilan, namun selain itu hendaknya para ibu hamil juga memperhatikan dan menghindari hal-hal yang tidak baik diantaranya yaitu makanan-makanan yang berdampak buruk bagi kesehatan dan perkembangan janin. Karena selama kehamilan, sistem imun / kekebalan tubuh ibu hamil mengalami penurunan sehingga lebih peka terhadap parasit, racun dan bibit penyakit pada makanan. Berikut ini adalah beberapa jenis makanan yang harus dihindari selama masa kehamilan berdasarkan bibit penyakit yang dikandungnya :
* E. Coli –> Bakteri beracun ini biasanya terdapat dalam daging yang diolah setengah matang atau susu yang tidak mengalami proses pasteurisasi. Racun yang dihasilkannya dapat merusak sel-sel ginjal dan hati. Oleh sebab itu para ibu hamil dianjurkan untuk menghindari makanan seperti steak, sate yang biasanya kurang matang dalam penyajiannya.
* Salmonella dan Toksoplasma –> Bakteri ini biasanya terdapat pada daging dan telur mentah atau setengah matang, termasuk juga makanan hasil olahannya seperti mayones, egg nog (minuman yang dibuat dari telur mentah campur brandy).
* Listeria –> Bakteri listeria monocytogenes ini dapat menyebabkan keguguran, meninggalnya bayi lahir atau septicaemia pada bayi yang baru lahir (bakteri yang masuk beredar dalam darah dan seluruh tubuh). Makanan-makanan yang biasanya terkontaminasi bakteri ini adalah : produk unggas (termasuk telur), ikan atau daging sapi setengah matang, selada, lalapan mentah, buah dan sayuran yang tidak dicuci bersih, beberapa jenis keju lunak dan keju yang terbuat dari susu kambing atau domba.
sumber : Ayahbunda
Label:
KEHAMILAN
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar