Permainan ini untuk bayi usia 3-4 bulan ke atas. Dapat untuk melatih seluruh otot dan persendian, terutama tubuh bagian atas (leher, bahu, tangan).
Alat yang dibutuhkan:
- Alas empuk untuk bayi berbaring.
Cara bermain:
1. Baringkan bayi dalam posisi telentang.
2. Duduklah di hadapannya dan genggam lembut kedua pergelangan tangannya, lalu tariklah sampai dia ada di posisi duduk. Biarkan dia dalam posisi tersebut selama beberapa detik, lalu biarkan berbaring lagi.
3. Lakukan berulang-ulang sambil bernyanyi lagu gembira. Bisa juga melagukan syair tentang anggota tubuh, misalnya “Ibu tarik tanganmu, kamu pun duduk. Ibu baringkan dirimu, kamu pun berbaring,” dan seterusnya.
Sumber : http://www.bayisehat.net/artikel/Bermain+dan+Permainan/Bayi/bermain.sit.up.bayi/001/003/224/1
9 Feb 2015
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar